Wednesday, 10 February 2016

Cara Yang harus kamu lakukan agar lebih produktif, Ayo Semangat!!!

Pernah merasa kerjaanmu beberapa hari terakhir ini kurang produktif atau malah sangat nggak produktif banget ?


Beberapa hal berikut mungkin bisa menjadi inspirasi bagi kalian yang sedang berusaha keluar dari masalah ini :


Kurangi Cek Sosial Media


Percaya atau tidak, terlalu banyak cek sosial media nggak baik bagi pekerjaanmu. Yang ada kamu terlalu asik chat dengan teman atau melihat-lihat status orang lain. Kamu sampai lupa apa tujuanmu hari itu.


Selalu Bersyukur, Kamu Sudah Diberi Banyak Kenikmatan


Kamu adalah orang yang kreatif dan punya banyak talenta. Nggak percaya?
Mari kita pikirkan, berapa banyak aset yang udah kamu hasilkan dari pekerjaan yang telah kamu kerjakan? Diluar sana banyak yang belum beruntung.


Selesaikan Dulu Pekerjaan Yang Sulit, Yang Nggak Kamu Sukai



Sifat alami manusia adalah memilih sesuatu yang mudah dan sering menjadikan sesuatu yang sulit sebagai opsi pilihan terakhir. 

Tapi bila kamu sudah mengerjakan bagian yang sulit, kamu bisa lebih cepat menyelesaikan pekerjaan yang lain dan semakin banyak pekerjaan yang bisa kamu kerjakan.

Nggak percaya?
Coba aja


Usahakan Sebelum Tidur Kamu Punya Planning Untuk Esok Hari


Hidup selalu dekat yang namanya planning alias perencanaan. Kalo kamu bisa merencanakan apa yang akan kamu kerjakan esok hari, kehidupanmu akan lebih tertata dan tepat sasaran. Terutama para pelaku industri kreatif. Kedepannya kamu akan bisa memanagemen usahamu lebih maksimal


Jangan Buat Masalah Dengan Rekan Kerja


Ini yang harus kamu perhatikan sungguh-sungguh. Bekerja dibawah tekanan pekerjaan jauh lebih mudah daripada bekerja dibawah tekanan emosi karena sering ada masalah dengan rekan kerja.

Pikiran nggak fokus, dan sebelum kerja pasti malas duluan. Plisss....Hindari hal ini.


Suntuk Kerja ? Rileks Sebentar Nggak Masalah


Suntuk kerjaanmu belum kelar-kelar?
Nyantai dulu aja sob!
Ngobrol sama teman, minum kopi, atau jalan-jalan keliling ruangan. Intinya refresh pikiranmu biar lebih fokus kerjanya.

Jangan kebablasan ya?!

Semoga tips-tips diatas bisa membantumu.

0 komentar

Post a Comment